CALIFORNIA – Twitter merilis aplikasi mobile baru, tetapi aplikasi ini bukan ditujukan untuk pengguna, melainkan untuk pengembang mobile.

Aplikasi mobile Fabric baru merupakan alat untuk pengembang mobile melacak stabilitas aplikasi mereka dari smartphone. Langkah ini menjadi sebagai langkah CEO Twitter Jack Dorsey menghidupkan kembali komunitas pengembang, dengan harapan mereka akan membuat aplikasi di Twitter.

Aplikasi baru ini memungkinkan, orang yang menggunakan software development kitTwitter berlabel Fabric melihat bagaimana aplikasi mereka berperilaku secara real-time. Jika aplikasi mengalami masalah seperti crash, aplikasi akan mengirim developer push notification dengan informasi bagaimana menyelesaikan masalah itu.

Selain itu, aplikasi juga menyediakan fitur notes, sehingga beberapa developer bisa berkomunikasi dalam sistem. Sebelum adanya aplikasi, pengembang hanya mampu mengidentifikasi dan alamat crash berasal dari laptop atau komputer mereka.

“Dengan aplikasi Fabric, bahkan sebelum Anda memberhentikan laptop, Anda bisa mengetahui di mana mencari bug,” kata Product Manger Twitter Meekal Bajaj yang ditulis dalam posting-an blog.

Sumber : http://techno.okezone.com/read/2016/02/24/207/1320316/twitter-bikin-aplikasi-khusus-developer

Trusted by some of the biggest brands

We’re Waiting To Help You

Get in touch with us today and let’s start transforming your business from the ground up.