Penelitian yang dilakukan oleh firma data security, Blancco, mengatakan bahwa iPhone 6 merpupakan generasi iPhone yang paling bermasalah. Beberapa masalah yang sering dialami, yaitu pada Bluetooth, Wi-Fi, hingga data seluler.
Seperti diberitakan oleh Apple Insider, penelitian yang dilakukan oleh Blancco mengungkap bahwa iPhone 6 berada di posisi teratas dalam daftar smartphone Apple yang paling banyak mengalami masalah.
iPhone 6 memiliki presentasi sebesar 22 persen. Di tempat kedua, ada iPhone 6s dengan angka 16 persen. Dan ketiga, iPhone 6s Plus dengan besaran angka 9 persen.
Beberapa masalah pada iPhone 6 yang paling banyak ditemui, yaitu mulai dari masalah pada Bluetooth, Wi-Fi, data seluler, hingga penggunaan headset. iPhone juga diketahui mudah bengkok, hingga perfoma baterai yang buruk.
source: infia_techno