Aplikasi keyboard milik Google, Gboard saat ini memiliki fitur yang bisa membuat stiker dari foto selfie sengguna. Tampilan stiker juga sangat mirip dengan wajah pengguna, dan juga terdapat pilihan berbagai aktifitas menarik.
Seperti yang dikutip dari Android Authority, Google telah merilis paket stiker personal yang diberi nama Mini untuk aplikasi keyboard besutannya, yakni Gboard.
Dengan sticker pack tersebut, pengguna kini bisa membuat tampilan sendiri dengan memanfaatkan foto selfie. Anda tinggal pilih menu stickers di aplikasi Gboard, ambil swafoto, dan Anda tinggal sesuaikan dengan selera. Stiker yang muncul akan sama seperti wajah asli pengguna.
Terdapat berbagai pilihan tampilan pengguna yang tengah melakukan berbagai aktivitas, seperti bernyanyi, makan, dan lainnya. Google mulai mendistribusikan fitur ini secara bertahap untuk pengguna perangkat iOS dan Android.