Ponsel Baru Nokia Akan Hadir di India

HMD Global akan mengelar hajatan di India. Vendor asal China itu bakal melahirkan ponsel baru Nokia di Negeri Gangga. Undangan acaranya sudah disebar ke sejumlah media di sana. Tertera di dalamnya informasi seputar jadwal acara.

Rencananya prosesi peluncuran dihelat 10 Desember mendatang pukul 17.30 waktu setempat. Namun tidak diketahui ponsel apa yang akan Nokia luncurkan. Diyakini Nokia 8.1 yang akan bintang utamanya. Keunggulan ponsel ini terletak pada spesifikasinya, terbilang tinggi tapi tidak menguras kantong kalau mau membeli.

Menonton konten video streaming bakal seru, sebab layarnya berukuran 6,18 inch dan mendukung HDR. Kalau hobinya selfie, bakal puas karena kamera depannya 20 MP. Kamera belakangnya rasanya bisa diandalkan untuk mengabadikan momen. Terpasang kamera ganda dengan lensa buatan Zeiss, masing-masing punya ukuran 12 MP dan 13 MP.

Snapdragon 710 menjadi otak ponsel ini. Prosesor tersebut konon cukup cepat. HMD Global meramunya dengan konfigursi RAM 4 GB, 6 GB dan 8 GB. Untuk menyimpan file, ada pilihan memori internal 64 GB dan 128 GB. Baterai yang tersemat dalam ponsel Nokia 8.1 bakal berkapasitas 3.500 mAh. Dibekali fitur 18W quick charger agar pengisiannya singkat.

HMD Global masih membekali ponsel barunya ini dengan sensor sidik jari. Selain itu masih tersedia port jack audio 3,5 mm. Dengan semua perbekalan itu, Nokia dijual mulai Rp 3,7 juta di China. Mungkin di India tidak begitu berbeda, tapi pastinya akan terungkap saat peluncuran tiba.

Trusted by some of the biggest brands

We’re Waiting To Help You

Get in touch with us today and let’s start transforming your business from the ground up.